Pelepasan Mahasiswa Teknik Listrik Penerima Beasiswa IISMA 2023 Jurusan Teknik Elektro di Lunghwa University of Science and Technology , Taiwan
Mahasiswa Teknik Listrik kelas EL 4A, Hadi Gunawan secara simbolis dilepas oleh Ketua Jurusan Teknik Elektro, DR. Afritha Amelia, S.T., M.T (kamis, 08/06/2023) bertempat di Kantor Jurusan Teknik Elektro Politeknik Negeri Medan. Acara pelepasan tersebut dihadiri juga oleh Sekretaris Jurusan Teknik Elektro, Suprianto, S.T., M.T, Koordinator Program Studi D3 Teknik Listrik, Cholish, S.T., M.T serta Koordinator Program Studi D4 Teknik Listrik Abdullah, S.Si., M.T. Mahasiswa Penerima Beasiswa IISMA 2023 tersebut akan ditempatkan di Lunghwa University of Science and Technology , Taiwan. Pada acara pelepasan tersebut Ketua Jurusan memberikan apresiasi setinggi-tinggnya kepada mahasiswa teknik Listrik , Hadi Gunawan yang berhasil lolos Program IISMA. Apresiasi ini tentu harus diberikan kepada mahasiswa yang telah berhasil melewati banyak tahapan seleksi dalam program IISMA hingga dapat memiliki kesempatan untuk belajar di Universitas bergengsi di Asia, Eropa, dan Amerika. Hal ini menunjukkan bahwa mahasiswa Jurusan Teknik Elektro khususnya Program Studi Teknik Listrik memiliki kualitas yang dibutuhkan oleh mitra program kerja. Hal senada juga disampaikan langsung oleh Koordinator Program Studi D3 Teknik Listrik, Cholish, S.T., M.T. “Tentunya, program IISMA ini merupakan kesempatan emas yang harus dimanfaatkan sebagik-baiknya, bukan hanya untuk mendapatkan ilmu tetapi pengalaman dalam arti yang cukup luas, kita harus beradaptasi dengan orang lain yang berbeda dari segi budaya, lingkungan, dan lainnya, sehingga bisa meningkatkan kapasitas diri. Harapannya tahun depan mahasiswa Teknik Listrik lebih banyak lagi yang bisa bergabung dalam program ini”, ujarnya.
Program Beasiswa IISMA merupakan bagian dari program Kampus Merdeka atau MBKM dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia (Kemendikbudristek RI). Tujuannya untuk membiayai mahasiswa Indonesia dalam program mobilitas internasional ke perguruan tinggi dan industri terbaik dunia.